BP PAUD dan Dikmas Sumut Selenggarakan Orientasi Teknis Model Konseptual Model Pelibatan Keluarga di Sekolah Dasar di Binjai

BP PAUD dan Dikmas Sumut Selenggarakan Orientasi Teknis Model Konseptual Model Pelibatan Keluarga di Sekolah Dasar di Binjai

Oleh Dr. Hj.Ulfa Maria, M.Pd

Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Sumatera Utara (BP PAUD dan Dikmas Sumatera Utara) menyelenggarakan kegiatan Orientasi Teknis Model Konseptual Model Pelibatan Keluarga di Sekolah Dasar. Kegiatan ini dilaksanakan di SD Negeri nomor 020585 Binjai Selatan pada tanggal 12 Juli 2019. Model Pelibatan Keluarga di Sekolah Dasar ini dikembangkan oleh tim pamong belajar kelompok kerja pendidikan keluarga BP PAUD dan Dikmas Sumatera Utara yang terdiri dari Drs. Syamsuddin, Armaini Rahman,ST dan Tetti D.T. Nainggolan,S.Pd.

Kegiatan Orientasi teknis ini dibuka oleh Kepala BP PAUD dan Dikmas Sumatera Utara yang diwakili Kasi Pengembangan Program Angku Indrajaya,SH. Dalam kegiatan ini Kasi Pengembangan Program Angku Indrajaya SH menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu langkah dalam pelaksanaan ujicoba model secara konseptual dengan tujuan menyamakan persepsi antara tim pengembang model kelompok kerja pendidikan keluarga BP PAUD dan Dikmas Sumatera Utara dengan unsur-unsur yg terkait dalam model pelibatan keluarga di sekolah dasar.

Dalam kegiatan orientasi teknis model konseptual pelibatan keluarga di sekolah dasar ini diikuti 20 orang peserta yang terdiri dari unsur Kepala Sekolah SD, pengawas SD, guru serta orangtua murid SD Negeri Nomor 020585 Binjai Selatan. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan nantinya dapat membantu dalam penyusunan model pelibatan keluarga di sekolah dasar secara maksimal.