Bertempat di Aula Danau Toba BPPAUD dan Dikmas Sumatera Utara Jl. Kenanga Raya No. 64 Tanjung Sari Medan Sumatera Utara, BPPAUD dan Dikmas Sumatera Utara mengadakan Rapat Panitia Bersama Narasumber terkait Kegiatan Penyebaran dan PengimbasanProgram Belajar dari Rumah (BDR) Bagi Guru PAUD di Propinsi Sumatera Utara yang berlangsung pada hari Kamis tanggal 18 Juni 2020.

Kegiatan yang bertujuan untuk menyamakan persepsi tentang Pelaksanaan Kegiatan Penyebaran dan PengimbasanProgram Belajar dari Rumah (BDR) Daring Bagi Guru PAUD di Propinsi Sumatera Utara.
Daring ini akan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dengan rincian sebagai berikut:
1. Hari Pertama dan Kedua, Kegiatan akan diisi Narasumber dari BPPAUD dan Dikmas Sumatera Utara (15 orang) secara Daring menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meeting. (Room ID akan disampaikan melalui WA)
2. Hari Ketiga, Kegiatan akan diisi Narasumber Daerah (150 orang Peserta yang telah mengikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Tingkat Dasar Belajar Dari Rumah (BDR) Bagi Guru PAUD) per Kabupaten/Kota masing-masing menggunakan aplikasi WA Grup. Peserta Bimtek dan Peserta Penyebaran dan Pengimbasan membahas tentang pendalaman materi yang telah diperoleh dari Kegiatan hari pertama dan kedua.