Unit Layanan Terpadu: “Pembelajaran Dengan Pendekatan Flipped Learning Program Kesetaraan”

Unit Layanan Terpadu: “Pembelajaran Dengan Pendekatan Flipped Learning Program Kesetaraan”

Kegiatan ULT Daring hari ini Senin 05 April 2021, mengangkat tema “Pembelajaran Dengan Pendekatan Flipped Learning Program Kesetaraan” oleh Narasumber Johanes Pasaribu, ST., M.Pd selaku Widyaprada BP PAUD dan Dikmas Sumatera Utara. Kegiatan ini diikuti 45 peserta. Dalam kegiatan ini Narasumber menjelaskan spesifikasi, SKL, Kurikulum dan pembelajaran Flipped learning serta evaluasi pembelajaran kesetaraan dengan pendekatan flipped learning.

Model pembelajaran adalah kerangka konseptual yang melukiskan prosedur yang sistematis dalam mengorganisasikan pengalaman belajar untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu, dan memiliki fungsi sebagai pedoman bagi para perancang pembelajaran dan para pengajar dalam merencanakan dan melaksanakan aktifitas belajar mengajar. ( Joyce & Weil 1971).

Pendekatan flipped classroom adalah sistem yang menyediakan waktu dalam meningkatkan interaksi antara guru dan siswa, yang menyajikan suatyu kondisi di mana siswa bertanggungjawab belajar sendiri, adanya transisi peran guru yang menjadi seorang pembimbing, perpaduan pembelajaran konstruktivisme dengan moetode pengajaran, dimana setiap siswa belajar secara individu, dengan konistensi dan mencegah siswa yang tidak dapat dating ke kelas untuk alasan apapun agar tetap belajar (Bergmann, Overmyer & Willie, 2011).

Selanjutnya narasumber memberikan penjelasa Tujuan Umum dari Model pembelajaran kesetaraan dengan pendekatan flipped learning yaitu sebagai rancangan pembelajaran membantu tutor/penyelenggara dalam pelaksanaan pembelajaran kesetaraan. Model pembelajaran kesetaraan dengan pendekatan flipped learning ini diharapkan dapat membantu tutor dalam memfasilitasi peserta didik dalam belajar sehingga mampu meningkatkan hasil belajar maupun kompetensi peserta didik. Acara ini ditutup dengan sesi tanya jawab dengan para peserta. Kegiatan dipandu oleh Romi, M.Pd sebagai moderator.