Bapak Dr. Joko Ahmad Julifan, M.Si selaku Kepala Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Sumatera Utara menghadiri Kegiatan Gebyar Pendidik PAUD dan ABK Kabupaten Deliserdang Tahun 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 22 November 2024 di Graha Bhineka Perkasa Jaya Lubuk Pakam.
Kegiatan Gebyar Pendidikan yang mengusung tema Pendidikan Berkualitas Membangun Generasi Cerdas Mewujudkan Indonesia Emas ini dilaksanakan dalam rangka Hari Guru Nasional Tahun 2024. Turut hadir pada Gebyar Pendidikan tersebut, Bapak Ir. Wiriya Alrahman MM selaku PJ Bupati Deliserdang didampingi Ketua Darma Wanita Persatuan, Ny. Ismiralda Wiriya Alrahman sebagai Pj Ketua TP PKK Deli Serdang, (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Deli Serdang, Bapak Dr. Drs. H. Citra Effendi Capah, MAP, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang Bapak Yudy Hilmawan, SE, MM, unsur Forkopimda, tokoh pendidikan, guru, dan siswa-siswi yang ada di Kabupaten Deliserdang. Kegiatan Gebyar Pendidikan juga disemarakkan dengan pameran dan lomba-lomba.